Minggu, 26 Juli 2015

Manfaat Sayuran Seledri Bagi Rambut

Manfaat Sayuran Seledri Bagi Rambut – Seledri merupakan sayuran yang biasa dipakai sebagai sayuran tambahan masakan sayuran sop, campuran di bakso dan lain- lain. Daun Seledri merupakan daun yang memiliki aroma yang sangat menyegarkan apalagi jika ditambahkan pada masakan dengan kuah yang panas pasti aroma Daun Seledri akan segar tercium. Daun Seledri memiliki kandungan mineral dan vitamin yang sangat tinggi yaitu Vitamin A, vitamin E, vitamin K, vitamin B, minyak aisiri, kompleks, falvonoid, dan juga tanin. Semua mineral dan vitamin ini sangat baik bagi kesehatan dan juga kecantikan. Tidak disangka bahwa Daun Seledri selain bermanfaat untuk tambahan pelangkap pada sayuran juga memiliki nilai manfaat bagi rambut. Manfaat Daun Seledri bagi rambut akan kami ulas secara tuntas di okekesehatan ini.



1. Daun Seledri Menjaga Kesuburan Rambut
Bagi anda yang bermasalah dengan kerontokan rambut dan juga kesuburan rambut yang kurang baik anda tidak usah khawatir. Anda bisa menggunakan Daun Seledri yang sangat alami dan tentunya aman bagi kulit rambut kita. Daun Seledri memiliki kandungan protein nabati yang sangat baik sehingga dapat menyuburkan rambut dengan cepat dan alami.

Cara membuat Daun Seledri sebagai ramuan penyubur rambut sangat mudah anda bisa menyiapkan 7 helai Daun Seledri kemudian anda haluskan dengan cara di tumbuk kemudian oleskan pada rambut anda dan juga kulit rambut anda. Diamkan selam kurang lebih 1 jam dan sambil lakukan pemijatan supaya bisa meresap dengan baik. Kemudian bilas dengan menggunakan air hangat dan shampoo supaya aroma Daun Seledri bisa hilang. Lakukan teknik penyubur rambut dengan secara rutin supaya hasilnya maksimal.

2. Daun Seledri Mengatasi Kerontokan Rambut
Kerontokan rambut merupakan problem atau masalah yang biasanya di anggap bahaya oleh sebagian wanita atau pria. Banyak sekali faktor penyebab kerontokan rambut seperti konsumsi obat- obatan kimia, keturunan, pola makan dan kurangnya asupan gizi. Namun bagi anda yang bermasalah dengan kerontokan rambut di sini kami akan ulas cara mengatasinya.

Cara mengatasi kerontokan rambut dengan menggunakan Daun Seledri dan putih telur dan cara membuatnya sangat mudah. Yaitu anda bisa menyiapkan 5 helai Daun Seledri yang kemudian anda tumbuk sampai halus kemudian beri putih telur dan campurkan hingga merata. Selanjutnya oleskan Daun Seledri dan putih telur dibagian kulit kepala dan diamkan selama 1 jam kemudian bilas hingga bersih.

3. Daun Seledri Mengatasi Ketombe
Ketombe merupakan permasalahan seputar kecantikan rambut yang harus cepat- cepat diatasi karena jika tidak diatasi dengan cepat akan terjadi eksim atau gatal- gatal yang membuat masalah rambut anda menjadi kurang cantik dan juga sehat. Cara mengatasi ketombe bisa menggunakan Daun Seledri yaitu caranya sangat mudah untuk kita buat.

Caranya dengan haluskan beberapa Daun Seledri dengan menyesuaikan ketombe anda pada rambut. Kemudian tambahak haluskan Daun Seledri dengan sedikit air dan oleskan pada rambut atau kulit kepala anda sampai rata dan diamkan selama 1 jam. Lakukan cara ini secara berulang- ulang setiap hari sampai sembuh dengan baik.

Demikian merupakan Manfaat Sayuran Seledri Bagi Rambut semoga dengan tips ini dapat bermanfaat bagi kita yang sedang bermasalah dengan kecantikan rambut. Rambut merupakan mahkota kecantikan yang harus kita rawat dengan sebaik- baiknya jangan sampai rambut anda mengalami masalah seperti diatas. Lebih baik kita lakukan perawatan dari pada melakukan penyembuhan (Baca: Manfaat Bawang Merah Bagi Kecantikan Rambut).

Manfaat Sayuran Seledri Bagi Rambut Rating: 4.5 Diposkan Oleh: didik apriyanto