Minggu, 19 April 2015

Kenali Manfaat Buah Belimbing Bagi Kesehatan Tubuh

Manfaat Buah Belimbing – Buah Belimbing merupakan buah yang sangat menyegarkan karena memiliki rasa yang sangat segar yaitu manis dengan bercampur rasa asam. Dalam segi bentuk, buah belimbing ini juga memiliki bentuk yang sangat unik seperti bintang. Buah belimbing memiliki kandungan Vitamin dan Nutrisi yang sangat bagus bagi kesehatan kita seperti Vitamin E, Vitamin A, Vitamin B6, protein, serat dan masih banyak kandungan lainnya. Buah belimbing merupakan buah yang jarang dikonsumsi oleh masyarakat di Indonesia karena tanaman belimbing ini yang sudah langka dan jarang ditanam oleh masyarakat karena masyarakat kita menyukai tanaman buah seperti mangga, rambutan, pisang dll. Manfaat belimbing akan kami coba untuk membahasnya secara lengkap di okekesehatan secara mudah untuk dipahami. Buah belimbing ini sangat segar untuk dikonsumsi langsung ataupun dibuat minuman jus atau juga sebagai buah untuk campuran rujak, kandungan air yang cukup tinggi dalam buah belimbing sehingga sangat menyegarkan. Berikut ini merupakan Kenali Manfaat Buah Belimbing Bagi Kesehatan Tubuh:



1. Menurunkan Berat Badan
Buah belimbing bermanfaat untuk menurunkan badan karena memiliki serat yang cukup tinggi, selain itu buah belimbing memiliki kandungan kalori yang sangat sedikit sehingga aman dan baik untuk mencukupi kebutuhan kalori tubuh dalam sehari.

2. Mencegah Jerawat
Manfaat buah belimbing yang lain adalah dapat mencegah timbulnya jerawat, selain itu kandungan Zinc dalam buah belimbing juga dapat mencegah kulit wajah yang berminyak.

3. Menghaluskan Kulit
Kandungan vitamin dan zinc dalam buah belimbing sangat bagus untuk menjaga kehalusan kulit anda, sehingga kulit anda tidak mudah kering.

4. Kaya Antioksidan
Kandungan antioksidan dalam buah belimbing sangat bagus untuk menangkal sel- sel kanker dalam tubuh kita. sehingga bagi anda yang menginginkan kesehatan dan bebas dari penyakit kanker lebih seringlah untuk mengkonsumsi buah belimbing.

5. Mencegah Sembelit
Buah belimbing merupakan buah yang unik dan juga bermanfaat, kandungan serat yang tinggi dalam buah belimbing sangat bagus untuk melancarkan pencernaan kita. sehingga kita tidak mudah terkena penyakit sembilit dan wasir.

Demikian merupakan pembahasan Kenali Manfaat Buah Belimbing Bagi Kesehatan Tubuh semoga dapat bermanfaat bagi kita semua. Walaupun buah ini merupakan terkenal dengan buah pedesaan namun jangan ragukan kemampuan manfaat buah belimbing ini (Baca: Mengenal Lebih Dekat Manfaat Buah Pepaya).

Kenali Manfaat Buah Belimbing Bagi Kesehatan Tubuh Rating: 4.5 Diposkan Oleh: didik apriyanto