Manfaat Buah Alpukat Untuk Kesehatan dan Kecantikan – Buah alpukat merupakan buah yang memiliki keistimewaan yaitu memiliki 20-30 kali kandungan lemaknya dibandingkan dengan buah jenis yang lain. Buah alpukat sangat enak untuk di konsumsi langsung atau dibuat sebagai minuman jus dan semua tergantung dari selera makan anda masing- masing. Buah alpukat memiliki kandungan lemak yang tinggi namun lemak tersebut sangat alami sehingga aman untuk di konsumsi oleh siapapun. Kandungan lemak inilah yang membuat tubuh menjadi berenergi sehingga tubuh menjadi segar dan tidak lemas.
Kandungan lemak yang terdapat dalam buah alpukat sangat alami yaitu dengan kandungan lemak tak jenuh sehingga sangat mudah untuk di cerna dalam proses pencernaan kita. Lemak yang terdapat dalam buah alpukat membuat rasa gurih, lezat pada saat kita konsumsi. Kandungan buah alpukat dalam 100gram memiliki kandungan Vitamin A 2%, Vitamin C 16%, Vitamin B6 16%, potassium 13%, protein 2%. Selain itu buah alpukat sangat kaya akan mineral yang bermanfaat untuk mengatur fungsi tubuh. Buah alpukat merupakan buah yang tinggi akan manfaat selain itu harga buah alpukat sangat terjangkau. Berikut ini merupakan Manfaat Buah Alpukat Untuk Kesehatan dan Kecantikan:
• Mencegah Anemia
Kandungan mineral seperti zat besi dan tembaga yang terkandung dalam buah alpukat sangat bagus untuk mencegah dan mengobati anemia.
• Menurunkan Kolesterol Dalam Darah
Buah alpukat memiliki kandungan lemak yang tinggi namun jangan ragu untuk konsumsi buah yang satu ini karena malahan dapat menurunkan kolesterol dalam darah. Kandungan karbohidrat dan lemak tak jenuh sangat bagus dalam menurunkan kolesterol dalam darah anda.
• Sebagai Regenerasi Sel Darah Merah
Buah alpukat selain dapat mencegah anemia, kandungan tembaga dan zat besi yang terdapat dalam buah alpukat juga baik untuk membuat regenerasi sel darah merah.
• Melembabkan dan Menghaluskan Kulit
Kandungan Vitamin E dan vitamin B yang terkandung dalam buah alpukat sangat bagus untuk melembabkan dan menghaluskan kulit. Anda bisa rajin konsumsi jus alpukat atau dengan cara membuat masker alpukat.
• Melancarkan Pencernaan
Kandungan serat yang baik dalam buah alpukat sangat bagus untuk melancarkan proses pencernaan kita. Bagi anda yang sering kesulitan buang air besar anda bisa rajin konsumsi buah alpukat setiap hari.
• Menjaga Stamina
Kandungan lemak yang alami sangat bagus sebagai sember energi anda dalam melaksanakan aktifitas setiap hari. Bagi anda yang sibuk dengan aktifitas kerja anda bisa cukup minum jus alpukat sebagai pembangkit energi.
• Menjaga Kesehatan Mata
Kandungan Vitamin A dan lutein yang terdapat dalam buah alpukat sangat bagus untuk menjaga kesehatan mata. Dengan rajin konsumi buah alpukat setiap hari anda bisa mencegah penyakit kelainan mata atau juga penyakit katarak.
• Sebagai Buah Antikanker
Buah alpukat merupakan buah yang memiliki daging yang tebal dan enak dan gurih, dibalik enaknya tersebut memiliki manfaat yang luar biasa yaitu dapat mencegah timbulnya sel kanker dalam tubuh kita. senyawa yang terdapat dalam buah alpukat mampu untuk menghancurkan sel kanker yang tubuh pada tubuh kita tanpa menhancurkan sel sel yang sehat.
Demikian merupakan Manfaat Buah Alpukat Untuk Kesehatan dan Kecantikan di okekesehatan yang sangat bagus untuk kita baca. Buah alpukat sangat enak jika anda konsumsi dengan membuat jus dan campur dengan susu kental manis. Anda bisa membeli buah alpukat sendiri di pasar kemudian anda jus sendiri di rumah (Baca: Ketahui Manfaat Buah Melon Bagi Kesehatan).